Senin, 24 Januari 2011

Who want to Become Superhero?

Who want to become SuperHero?

Semua orang mengenal superhero seperti Batman,Spiderman, dan Superman. Setiap anak – anak kalau ditanya mengenai superhero pasti bisa dengan lancar menyebutkan semua superhero yang sudah pernah mereka tonton di televisi dan kalau ditanya kepada anak – anak “Siapa yang mau jadi superhero?”. Bukan saja anak – anak, setiap orang pasti mau menjadi superhero mulai dari anak  - anak hingga orang dewasa. Pada dasarnya setiap orang ingin menjadi superhero atau pahlawan super yang disanjung – sanjung oleh banyak orang. Lalu pertanyaannya, bagaimana menjadi superhero?


                Sebenarnya menjadi superhero itu sangatlah mudah, gak perlu punya jaring laba – laba seperti spiderman, gak perlu juga punya mobil batman yang keren, atau punya kekuatan seperti samson. Caranya yaitu menjadi vegetarian. Mengapa? Setiap orang pasti bertanya bagaimana bisa dengan menjadi vegetarian kita menjadi superhero? Belum ada superhero yang vegetarian.
                 
So what? Sebenarnya apa sih hebatnya seorang superhero sehingga bisa dipuja – puja oleh banyak orang? Yaitu karena satu alasan. Apa? Karena mereka dapat menolong sesama yang sedang kesulitan sehingga mereka disanjung – sanjung dan mendapat gelar pahlawan.
         
       Lalu apa hubungannya dengan menjadi vegetarian? Dengan menjadi vegetarian maka kita sudah bahkan menjadi lebih dari para superhero. Mengapa? Karena yang pertama dengan menjadi vegetarian kita akan memiliki badan yang lebih sehat. Dengan badan yang sehat kita baru mempunyai energi dan kekuatan untuk menolong sesama. Yang kedua apabila kita menjadi vegetarian maka kita juga telah menyelamatkan jutaan hewan ternak yang dipotong demi kebutuhan nafsu makan kita. Para vegetarian sangat terkenal dalam dunia hewan karena bagi para hewan ternak mereka adalah batman dan supermannya mereka yang telah menolong mereka dari pisau pemotong yang begitu kejam sehingga kita sudah menjadi superhero. Yang ketiga vegetarian juga melindungi alam dan tumbuhan. 

Mengapa? Vegetarian akan selalu makan sayur gimana bisa melindungi alam. Karena setiap detik terdapat setengah hutan sebesar lapangan bola yang dibabat untuk ditanami pakan ternak. Sehingga hutan terus dibabat demi menjadi hamburger yang lezat. Kerugian yang sangat berdampak bagi anak dan cucu kita kelak. Siapa yang mau anak dan cucu kalian menjadi kelaparan? Pasti tidak ada yang mau, maka dari itu kita telah menjadi superhero lagi bagi anak dan cucu kita dan lingkungan sekitar. Kita bisa diberi gelar environmental hero. 

Ternyata dengan menjadi vegetarian kita telah menjadi superhero yang lengkap melebihi spiderman dan batman yang hanya menolong sesama manusia. Kita akan menjadi hero bagi sesama karena telah menolong orang lain, yang kedua kita menjadi animal hero dan yang terakhir kita menjadi environmental hero and future hero karena kita turut melestarikan lingkungan demi masa depan yang lebih baik. Ternyata banyak sekali kan manfaat menjadi vegetarian? Siapa yang mau menjadi superhero? Ayo segera kita menjadi vegetarian. GO VEG.(STV)

2 komentar:

  1. ... kalo dipikir memang betul juga sob !
    saya setuju sekali dgn pendapat anda !

    BalasHapus